Home » » Waspadai...Serangan Malware Meningkat!

Waspadai...Serangan Malware Meningkat!

Karena makin banyak penggunanya, platform Android mobile banyak jadi sasaran utama malware.  Namun bukan hanya platform mobile saja, semua jenis platform komputer seperti laptop dan desktop pun mengalami peningkatan ancaman malware. Wah, artinya para user harus lebih waspada. Firma keamanan McAfee melaporkan bahwa pada kwartal pertama 2011, malware pada PC menduduki peringkat tertinggi  dalam empat tahun belakangan.
Malware yang terbanyak menyerang adalah jenis rootkit dan pencuri password. Malware pencuri password ini sudah ada sekitar 1 juta sampel pada kwartal pertama 2012.  McAfee Labs mendeteksi lebih dari 75 juta sampel malware pada akhir 2011. Jika  ditotal dengan kwartal pertama 2012,  berarti ada 83 juta malware.  Para pengguna platform OS Mac pun harus ikut waspada, sebab tidak luput dari ancaman malware tersebut.
Platform Android mobile yang kini sedang banyak diminati user, tetap jadi target empuk malware. Peneliti McAfee menemukan 8000 malware mobile di kwartal pertama tahun ini saja. Artinya sudah terjadi peingkatan hingga 1200 % jika dibanding jumlah malware pada kwartal pertama 2011 yang hanya 600 sampel saja.  Bagaimana malware ini menyebar? Ternyata melalui aplikasi pihak ketiga yang sering diunduh oleh user dari berbagai web store.
Yang tidak kalah mengancam juga adalah spam. Walau jumlah penyebarannya mengalami sedikit penurunan, tetap saja spam sangat mengganggu. Setidaknya ada sekitar 1 triliun pesan spam yang beredar hingga akhir Maret 2012 ini. Maka jangan heran jika sering menerima pesan-pesan tak penting, atau komputer mendadak berjalan lemot, sebab bisa jadi kita lengah dan ikut terinfeksi malware.
Jatuh sejalan dengan argumen dari spesialis keamanan banyak pada tahun lalu bahwa tingkat spam menjatuhkan mendukung serangan yang ditargetkan, teori yang terus berjalan dengan baik pada kuartal pertama.
Kali ini, tingkat spam global turun menjadi sedikit – untuk sedikit lebih dari sekedar 1 triliun pesan spam bulanan pada akhir Maret. 
Sumber artikel: zdnet.com
Share this article :

0 comments:

Post a Comment


Paling Banyak Dikunjungi

Kategori

Paling Populer

Translate